Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2019

Minggu Spesial di TBM PPLG

Gambar
SERANG - Hari Minggu ini (27/01/2019) menjadi hari yang spesial bagi relawan Taman Bacaan Masyarakat Paguyuban Pemuda Literasi Global (TBM PPLG) yang memiliki rutinitas untuk mengabdi, tak terkecuali dengan kehadiran anak-anak yang memiliki semangat tinggi untuk mengisi hari libur mereka bersama TBM PPLG. Kegiatan kali ini didampingi oleh kelompok 4 dan perwakilan dari kelompok 1-3 yang membantu, diawali dengan membaca buku, baik buku cerita atau buku pelajaran yang ditujukan untuk meningkatkan minat baca anak-anak. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan senam pagi yang dipandu langsung oleh kelompok 4 relawan TBM PPLG untuk menyehatkan jasmani dan juga membuat suasana lebih hidup dengan mengizinkan anak-anak aktif mengikuti gerakan yang diiringi irama. Selain senam yang dilakukan oleh anak-anak, terdapat juga kegiatan mewarnai. Untuk kegiatan mewarnai, anak anak dibagi dalam beberapa kelompok  sesuai dengan tingkatan kelas masing-masing. Anak-anak antusias dalam berebutan...

PROFIL TBM PPLG

Gambar
VISI :  “Berdedikasi melalui literasi untuk mencerdaskan masyarakat.”  MISI :  1. Menyediakan bahan pustaka yang memperkaya dan memperluas cakrawala keilmuan umumnya dan keislaman khususnya. 2. Mengadakan aktifitas guna meningkatkan minat baca, kreatifitas, dan mengembangkan minat dan bakat masyarakat. 3. Memberikan pelayanan edukasi kepada masyarakat Dalam rangka ikut mencerdaskan kehidupan bangsa serta dalam usaha melestarikan program Pendidikan Non Formal salah satunya adalah melalui TBM (Taman Bacaan Masyarakat). Keberadaan TBM PPLG (Taman Bacaaan Masyarakat Paguyuban Pemuda Literasi Global) memberikan manfaat signifikan bagi masyarakat terutama dalam upaya membangun budaya baca sejak dini. TBM PPLG menawarkan kemudahan bagi masyarakat terutama anak-anak dan remaja untuk memanfaatkan informasi yang tersedia, selain itu masyarakat dapat menggunakan fasilitas TBM untuk kegiatan bermasyarakat. TBM PPLG pun memerlukan perhatian serius dari pemerintah, dari ...